SOSIALIASI DAN WORKSHOP PROGRAM PENELUSURAN TAMATAN (TRACER STUDY)

SMK Negeri Nusawungu menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi dan Workshop Program Penelusuran Tamatan (Tracer Study) pada hari Selasa, 29 November 2022 di Aula SMK Negeri Nusauwungu. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Bantuan SMK PK Skema Lanjutan tahun 2022. Narasumber acara ini yaitu Bapak Maryanto, S.Pd., M.Sc Kasi SMK Cabang Dinas Pendidikan Wilayah X dengan peserta Bapak/Ibu Guru dan Karyawan SMK Negeri Nusawungu yang berjumlah 105 orang. Acara ini dibuka oleh Ibu Sri WIndiarti S.Pd., M.Pd sekaligus menyampaikan sambutan. Dalam sambuatannya Beliau mengucapkan terimakasih kepada TIM yang telah berhasil melakukan penelusuran tamatan dengan prosentase 96%.

Selanjutnya Bapak Maryanto, S.Pd., M.Sc. menyampaikan Jumlah pengangguran yang disumbang oleh lulusan SMK yaitu 10,38% dari 8,4 juta siswa, maka dari itu perlu dilakukan penelusuran tamatan dan diarahkan lulusannya agar berwirausaha, bekerja atau melanjutkan studi. Beliau menyampaikan tujuan SMK PK, yaitu untuk mengembangkan pendidikan kejuruan agar semakin relevan dengan tuntutan kebutuhan masyarakat yang senantiasa berubah sesuai perkembangan dunia kerja.

Visi Pendidikan Vokasi : mewujudkan pendidikan vokasi sebagai kekuatan ekonomi nasional melalui peningkatan kompetensi peserta didik yang selaras dengan dunia industri, dunia usaha, dan dunia kerja.

  1. Link & Match
  2.  DUDI x DIKSI
  3. Berkompeten
  4. Memiliki Soft Skills
  5. Memiliki karakter kerja yang sesuai dengan kebutuhan DUDI

Tracer Study pendidikan vokasi, selanjutnya disebut tracer study, merupakan survei untuk mengetahui aktivitas kebekerjaan (bekerja-wirausaha-melanjutkan pendidikan), keselarasan dan kepuasan dunia kerja terhadap lulusan pendidikan vokasi setelah satu tahun lulus dari satuan pendidikan vokasi.

Tracer Study :

  1. Merupakan bagian penting dalam proses penjaminan mutu pendidikan vokasi
  2. Menjadi perangkat utama untuk mengukur hasil kerja pendidikan vokasi, yaitu kebekerjaan lulusan pendidikan vokasi (BMW)
  3. Mengungkapkan persepsi dunia kerja sebagai mitra pendidikan vokasi yang memberikan umpan balik untuk perbaikan pendidikan vokasi
  4. Sebagai bahan penyusunan kebijakan dan perencanaan program untuk peningkatan kualitas pendidikan vokasi
  5. Memotret tingkat relevansi proses pembelajaran di satuan pendidikan dengan realita di dunia kerja.

Tracer study tahun 2022 difokuskan pada SMK, untuk itu setiap satuan pendidikan SMK wajib mengoptimalkan sumber daya yang dimilikinya untuk melakukan sosialisasi dan pendampingan tracer study kepada setiap lulusannya, khususnya lulusan tahun pelajaran 2020/2021.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Buka Chat
Halo👋
Ada yang bisa kami bantu?